Pengertian Matriks
Matriks adalah susunan berbentuk persegi atau persegi panjang dari bilangan-bilangan yang disusun menurut baris dan kolom serta ditempatkan dalam tanda kurung (kurung biasa atau kurung siku).
Suatu matriks dinyatakan dengan huruf kapital, seperti A, B, C, D, dan seterusnya. Bilangan-bilangan yang terdapat dalam matriks disebut elemen matriks.
Contoh matriks:
Ordo Matriks
Ordo matriks adalah ukuran suatu matriks yang dinyatakan dengan banyak baris kali banyak kolom.
Jika suatu matriks A mempunyai m baris dan n kolom, maka ordo dari matriks tersebut adalah m x n.
Contoh:
Jangan sampai terbalik dalam membaca ordo matriks, ingatlah bahwa ordo matriks adalah banyaknya baris dikali dengan banyaknya kolom.
Diagonal Utama dan Diagonal Sekunder pada Matriks
Di dalam materi mengenai matriks juga dikenal istilah diagonal. Ada dua jenis diagonal di dalam matriks yaitu diagonal utama dan diagonal sekunder. Diagonal utama merupakan garis miring yang ditarik dari sisi kiri atas matriks menuju sisi kanan bawah matriks. Sementara diagonal sekunder adalah kebalikannya. Seperti bisa dilihat pada gambar berikut:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar